Ahmad Al Matin, PPA Latee
GULUK-GULUK—Dalam rangka mengisi liburan UN MTs yang dimulai pada Senin (27/4), pengurus PPA Latee mengadakan pengajian kitab untuk santri yang duduk di kelas VII dan VIII MTs. Pengajian kitab yang bertempat di Mushalla Latee tersebut diisi dengan Kitab Tarbiyatu wa al-Tahdib yang diasuh oleh K. Hasan Basrawi.
Sama’uddin, koordinator Pengurus pengajian Kitab PPA Latee, mengatakan bahwa tujuan inti dari diadakannya pengajian kitab ini adalah untuk mengisi kegiatan santri yang duduk di kelas VII dan VIII MTs yang libur kerena ada pelaksanaan UN. “Biar mereka tidak tidur pagi dan keluyuran,” kata Sama’. “Dan juga untuk mengembangkan kemampuan santri dalam membaca kitab turats,” lanjutnya.
Pengajian ini pun dipenuhi oleh sorak dan tawa. Pasalnya K. Hasan Basrawi yang dikenal sangat akrab dengan santri itu menyelingi pengajian dengan canda dan guyonan sehingga para peserta pengajian kitab tidak jenuh.
“Kalau beliau (K. Hasan Basrawi, Red) yang jadi pembimbingnya, santri yang ikut pengajian tidak akan tidur atau bosan, soalnya beliau pasti akan menyelingi dengan canda,” tutur Abdul Halim, salah satu peserta pengajian.
Namun tak semua santri senang adanya pengajian kitab ini, seperti pengakuan salah satu santri—sebut saja namanya AN. Dia mengatakan bahwa dia sangat tidak suka dengan adanya pengajian ini. Menurutnya pengajian tersebut hanya mengganggunya dalam menikmati liburan. “Kan seharusnya liburan seperti ini tidak ada kegiatan, biar santri bisa menikmati liburannya dengan tenang,” ungkapnya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
1 komentar:
tapi santri yang ikut malah banyak yang ngantuk
Posting Komentar