Sabtu, April 18, 2009

Pekan Bahasa Arab Nirmala Resmi Ditutup


Sumarwi, PPA Nirmala

GULUK-GULUK—Kegiatan Pekan Bahasa Arab (Usbu’ al-Lughah al-‘Arabiyyah) dengan tema Menumbuhkan Kembali Semangat Belajar Bahasa Arab yang dikemas secara sederhana dan berlangsung selama enam hari yaitu terhitung sejak tanggal 11-16 April di PPA Nirmala Kamis malam (16/4) kemarin resmi ditutup oleh K.H. A. Hanif Hasan. Acara penutupan berlangsung di Mushalla Nirmala lantai II.
Acara penutupan malam itu agak dipercepat rangkaian acaranya dan diringkas karena selain panitia sudah capek selama enam hari melayani dan membimbing para peserta pekan, para santri juga sudah tidak sabar ingin ikut nonton bareng film Laskar Pelangi di halaman MTs 1 Annuqayah Putra yang diadakan oleh Pengurus Pondok Pesantren Annuqayah.
“Nasib bahasa Arab semakin hari semakin berkurang saja peminatnya, seakan-akan bahasa Arab hanya akan tinggal namanya. Maka kegiatan Pekan ini diupayakan agar bisa memberi wadah kepada para santri dan bisa membangkitkan kembali semangat santri. Semoga para santri bisa terus membiasakan untuk berbicara bahasa Arab sebagaimana yang mereka lakukan selama acara,”tutur ketua panitia, Mu’iz.
K.H. A. Hanif Hasan dalam sambutannya menuturkan bahwa beliau mempunyai keinginan untuk mengembangkan bahasa Arab, yaitu dengan memberikan fasilitas-fasilitas seperti koran, buku, dan majalah berbahasa Arab dan juga televisi berantena parabola, yang nantinya para santri hanya akan diperbolehkan menonton saluran-saluran yang berbahasa Arab seperti siaran berita al-Manar, al-Jazirah dan CNN, sebab berita-berita yang disajikan cukup penting karena langsung dari tempat kejadian. “Walaupun itu masih sekadar rencana, saya berharap semoga terlaksana. Rencana tersebut bertujuan agar tercipta lingkungan (bi’ah) bahasa Arab,” tutur beliau.
“Belajarlah bahasa Arab dengan tujuan agama, tulus dan ikhlas kepada Allah. Bahasa Arab adalah bahasa al-Qur’an dan bahasa agama kita (Islam),” tambahnya.
Dalam penutupan kemarin, A. Syafi’ie dinobatkan sebagai peserta terbaik pertama, A. Harisi terpilih sebagai peserta terbaik kedua, dan Aniqul Uman sebagai peserta terbaik ketiga.

Tidak ada komentar: