Sabtu, April 18, 2009

Ada Laskar Annuqayah di MA 1 Annuqayah Putra

Jamaluddin M Haz, PPA Lubangsa

GULUK-GULUK—Menjelang Ujian Naisonal (UN) yang akan dilaksanakan pada tanggal 20 April 2009 nanti, siswa kelas XII IPS II MA 1 Annuqayah Putra membentuk kelompok Gerakan Batin (Gerbat). Kelompok ini dibentuk oleh lima siswa MA 1 Annuqayah Putra yang menamakan dirinya ”Laskar Annuqayah”. Lima siswa itu adalah, Ja’far Shadiq, Abd. Jamil, Fauzan, Fathorrahman Hasbul, dan Abd. Khalil. Mereka melakukan Gerbat setiap dan mereka berlima melakukannya demi kesuksesan di ujian nanti.
Kelompok ini di melakukan gerbat tepat pukul 00:00 WIB. Mereka berlima selalu kompak dan saling mengingatkan ketika salah satu dari mereka ada yang lupa untuk melakukan Gerakan Batin tersebut. “Kami ingin lulus ketika ujian nanti dan kami tidak ingin gagal di kelas akhir ini,” papar Ja’far selaku ketua kelompok tersebut.
Kelompok Laskar Annuqayah ini dibentuk sekitar satu bulan yang lalu. Kelompok ini muncul karena beberapa siswa ingin tetap bersatu meskipun masing-masing dari mereka nanti akan kuliah keluar dan berpisah, sehingga nantinya mereka dapat mengembangkan kelompok ini di luar Annuqayah dan ingin menghimpun seluruh alumni Annuqayah ke dalam kelompok Laskar Annuqayah ini.
Kelompok yang dikomandani oleh Ja’far Shodiq ini telah melakukan berbagai kegiatan. Salah satunya adalah mengajak guru dan seluruh teman-teman sekelas mereka menonton film Laskar Pelangi di Perpustakaan MA 1 Annuqayah Putra. Pemutaran ini mereka lakukan dengan tujuan agar teman-teman kelas mereka tahu bahwa seperti itulah potret siswa yang pantas ditiru.
“Kami mengadakan pemutaran film Laskar Pelangi ini agar teman-teman kelas saya bisa tahu bahwa siswa yang pantas ditiru adalah seperti Ikal dan kawan-kawannya dalam film Laskar Pelangi,” papar Khalil.
Mereka sangat kompak ketika ada di dalam kelas. Laskar Annuqayah selalu bertanya ketika guru membuka pertanyaan. Jika salah satu dari mereka ada yang tidak bertanya di dalam kelas, maka salah satu dari mereka menegur dan memberi saran. ”Kami saling tegur ketika salah satu dari kami ada yang tidak bertanya di dalam kelas, karena kegiatan ini adalah kegiatan wajib yang harus kami kerjakan,” ungkap Fauzan salah satu anggota Laskar Annuqayah.
Laskar Annuqayah mempunyai cita-cita besar untuk menghimpun seluruh alumni Annuqayah yang sudah kuliah keluar. Mereka ingin menghimpun seluruh alumni itu ke dalam satu naungan, yaitu di bawah payung Laskar Annuqayah. Cita-cita ini akan direalisasikan nanti ketika seluruh anngota Laskar Annuqayah lulus dari kelas akhir. Mereka sudah mengikat komitmen untuk menjadikan Laskar Annuqayah sebagai organisasi yang akan menghimpun seluruh anak-anak Annuqayah.
Seluruh anggota laskar Annuqayah berdomisili di lubangsa raya, sehingga untuk pengkoordinasiannya sangat mudah dan tidak melelahkan.

2 komentar:

Unknown mengatakan...

yeee... barang kali ketika flm sang pemimpi rilis, mungkin ada sang pemimpi Annuqayah.
tapi salut untuk laskar Annuqayah

M. Faizi mengatakan...

Dicari: "Ghosb-Buster", yaitu laskar-laskar yang bisa membasmi ghasab-menggaashab...