Khazinah, PPA Karang Jati Putri (Assaudah)
GULUK-GULUK—Sejak dimulainya libur UN SMA sederajat Senin (20/4) yang lalu, PPA Karang Jati Putri menggelar Taman Baca yang dibuka setiap hari pada pukul 7.30 WIB dan ditutup pada sore hari sekitar 16.30 WIB sebelum pembacaan ayatul hirzi dimulai.
Taman Baca selama libur UN ini diletakkan di lantai dua Mushalla Assaudah. Selain tempatnya yang sejuk dan angin yang semilir membuat para santri tergugah hatinya untuk segera mendatangi Taman Baca dan melahap habis buku-buku yang disediakan oleh pengurus perpustakan, buku yang disediakan sebenarnya adalah buku-buku lama koleksi perpustakaan yang dibaur dengan buku-buku baru. Tentu saja semua buku-buku tersebut masih asyik untuk dibaca, baik itu buku fiksi populer Islam maupun karya nonfiksi.
Setiap hari pengunjung Taman Baca terus ramai berdatangan. Bahkan banyak santri yang seharian berada di tempat Taman Baca. “Senang sekali ada Taman Baca, jadi waktu tidak terbuang sia-sia,” ujar Zahroh, santri Karang Jati yang sejak pagi Sabtu (25/4) kemarin berada di Mushalla. Rencananya Taman Baca ini akan tetap diadakan untuk mengisi kekosongan waktu libur para santri saat UN MTs sederajat berlangsung mulai Senin (27/4) besok. “Karena sebagian santri sebentar lagi akan libur untuk menghadapi UN MTs,” tutur Khalifatus Sa’diyah, koordinator perpustakaan yang menangani program Taman Baca ini.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar