Minggu, Maret 28, 2010
Warnet Baru STIKA Diskon 50 Persen
Sumarwi, PPA Nirmala
GULUK-GULUK—Sekolah Tinggi Ilmu Keislaman Annuqayah (STIKA) membuka fasilitas baru untuk kalangan mahasiswa yaitu warung internet (warnet). Sebelumnya jaringan internet yang dimiliki STIKA beberapa bulan yang lalu hanya digunakan untuk kepentingan STIKA saja tidak untuk umum.
Warnet STIKA dibuka sejak Kamis (25/03) pagi kemarin. Sejak pertama kali dibuka mahasiswa langsung membludak untuk menggunakan fasilitas warnet yang serba baru ini. Warnet ini ditempatkan di perpustakaan, dipisah dengan lemari. Para mahasiswa bisa mengakses internet dengan delapan komputer yang ada. Warnet ini tidak hanya melayani jasa internet saja, tetapi juga melayani rental komputer.
Mahasiswa yang menggunakan fasilitas internet ini mendapatkan diskon sebesar 50 persen. Tarif internet di Annuqayah biasanya 3.000 rupiah per jam, tetapi karena didiskon sehingga menjadi 1.500 rupiah per jam. Demikian juga tarif rentalnya. Masa promosi ini akan berlaku sampai 31 Maret 2010.
Menurut Faiz, operator warnet STIKA, diskon diberikan atas usul K.H. Ah. Syamli Muqsith karena beliaulah yang menangani warnet ini. Nanti setelah habis masa diskon, tarif akan berlaku sebagaimana biasa. Faiz juga menuturkan bahwa pengadaan warnet ini dimaksudkan agar mahasiswa tidak sulit di dalam mengerjakan tugas-tugasnya.
Mahasiswa cukup puas dengan adanya fasilitas warnet ini. “Saya cukup puas dengan layanan internet di sini, aksesnya cukup cepat,” kata Suryadi, mahasiswa semester IV jurusan Tafsir-Hadits STIKA.
Hal senada diungkapkan oleh Zuhdi, mahasiswa jurusan PAI, yang mengatakan bahwa pelayanan warnet ini cukup memuaskan. “Saya kurang tahu apakah karena masih baru semua fasilitasnya,” tuturnya sambil tersenyum.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar