Muhammad-Affan, PPA Al-Furqaan
Menjelang libur UN, Kepala MI 3 Annuqayah, H.M. Mahfud Manaf, A.Ma, mengadakan rapat mendadak dengan beberapa pengurus sekolah. Rapat yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 20 Maret, atau dua hari sebelum pelaksanaan UN tersebut di antaranya membicarakan kegiatan untuk mengisi waktu libur sekolah selama pelaksanaan UN.
“Selama pelaksanaan UN, saya menginginkan kegiatan ekstra MI 3 Annuqayah tetap berjalan seperti biasa,” kata beliau dalam pembukaan rapat tersebut. “Selain itu, saya juga berharap ada kegiatan baru yang bisa dilaksanakan selama liburan ini,” lanjutnya.
Rapat yang berlangsung sekitar setengah jam itu akhirnya menyepakati untuk melaksanakan kursus ekstra baca tulis khusus kelas satu dan dua MI 3 Annuqayah. Seperti kata TU MI 3 Annuqayah, Homaidah, S.Pd.I, melihat beberapa anak yang masih mengalami kesulitan dalam baca tulis khusus untuk kelas satu dan dua maka pelaksanaan kursus menjadi efektif.
Akan tetapi menurut Homaidah, kegiatan kursus baca tulis yang berlangsung sejak Senin (22/3) kemarin dan rencananya hingga 3 April tersebut ternyata tidak hanya diikuti oleh kelas satu dan dua. Tampak hadir juga murid kelas tiga dan empat. “Mungkin mereka ingin bermain dan belajar bersama, meskipun sebenarnya mereka sudah bisa baca tulis,” katanya.
Kursus ini difasilitasi oleh Mega Eka Suciyanti, salah satu fasilitator MI 3 Annuqayah. Sedangkan dua fasilitator MI 3 lainnya, Fatimatuzzahroh dan Siti Mailah, menjadi peserta UN.
Berita ini dikutip dari Blog Madaris 3 Annuqayah.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar